BUSINESS PLANNING !
" Know yourself & know your enemy
You will win 100 battles."
" Know yourself but not know your enemy
Sometimes you win,sometimes you lose"
" Not know yourself & not know your enemy Definetly 100% lose."
Pepatah diatas adalah dari ahli strategi perang sepanjang masa negeri China yaitu Sun Tzu yang banyak pepatahnya diikuti dan dipraktekkan oleh banyak ahli Manajemen. "Jika anda mengetahui diri anda dan tahu musuh anda, maka anda akan memenangkan seratus pertempuran. Jika anda mengetahui diri anda tetapi tidak mengetahui musuh anda, maka kadang anda menang kadang anda kalah dalam perang. Tetapi jika anda tidak tahu kekuatan anda sendiri dan tidak tahu kelemahan musuh anda, maka anda sudah pasti seratus persen kalah dalam berperang," itu kata Sun Tzu.
Coba anda bayangkan dan ganti kata "anda" menjadi anda sendiri yaitu sebagai staf marketing dan ganti kata
" musuh anda" menjadi nasabah atau customer. Betul, kita harus tahu siapa diri kita dan berperan sebagai apa kita! anda adalah seorang marketing dan tugas anda adalah menjual produk bank lantas apa lagi? Apakah anda sudah punya rencana untuk tiga tahun ke depan?. Selanjutnya apakah anda tahu siapa nasabah anda yang akan membeli produk anda. Siapakah dia? Apa jabatannya? Apakah cocok dengan produk yang anda jual?. Nah, jika anda mengetahui diri anda adalah seorang marketing yang akan menjual produk Tabungan HUT dan Deposito Turbo tentu anda akan menjualnya kepada nasabah yang memiliki dana. Terus dimanakah mereka dan siapakah dia?.
Dalam dunia marketing di kenal Business Planning" yaitu perencanaan bisnis, apa itu? Yaitu rencanakan-lah anda mau kemana atau target anda bagaimana dan bagaimana cara mencapainya atau lebih kerennya Vision anda apa dan apakah sudah tahu jalannya?. Jika tahu jawabannya berarti anda sudah punya sebuah Plan!. Sebagai marketing anda harus mengembangkan Business Plan anda sendiri!.
Sekarang bagaiman caranya? Caranya adalah tulislah bisnis philosopy anda contohnya seperti ini:
a. Who are you ? Relationship Manager/Relationship Officer
b. Who do you help ? Customer yang mau beli Deposito dan juga mau cash back
c. How do you help? Melalui Deposito Turob dan Tames HUT
Kemudian tulislah goals anda, apa yang akan anda capai. Misalnya Chandra sebagai RM Cabang.
a. Di tahun 2015 ? Budi ingin mendapat nilai A berturut-turut mulai Januari – Desember 2015
b. Di tahun 2016 ? Budi ingin mendapat nilai A selama setahun dan menjadi Pimpinan Capem
c. Di tahun 2017 ? Chandra ingin menjadi Pimpinan Cabang
Pertanyaannya boleh kah saya sebagai marketing menulis seperti tersebut diatas? Jawabannya adalah boleh dan sangat dianjurkan. Kenapa? Karena berarti anda sudah punya rencana bisnis! dimana anda sudah tahu diri anda, apa yang akan dilakukan dan tahu arahnya mau kemana sehingga anda akan memenangkan pertempuran. Seperti pepatah Sun Tzu diatas. Selamat berencana!
Happy Selling !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar